• Menu
  • Menu

Baca Tips Berikut Ini Sebelum Berlibur Ke Lombok

Mengisi hari libur sekolah tidak lengkap rasanya apabila anda tidak mengajak buah hati anda untuk berjalan jalan mengunjungi tempat tempat wisata yang menyenangkan. Menjelang liburan, dapat tempat wisata pastinya sudah ada dalam genggaman Anda. Pulau Bali, Gunung Bromo, Danau Toba dan Pulau Lombok adalah tempat wisata favorit di tanah air. Masing-masing menawarkan sesuatu yang lebih dari tempat yang lain, panorama alam yang khas dan kesejukan udara dengan sensasi yang berbeda.

Di Indonesia sendiri banyak sekali lokasi lokasi wisata yang berada di seluruh daerah di Indonesia sehingga anda tidak perlu bingung untuk memilih lokasi yang tepat untuk anda kunjungi. Kami merekomendasikan anda untuk mengunjungi Lombok. Lombok merupakan daerah yang memiliki banyak sekali lokasi lokasi wisata mulai wisata air, pegunungan, rumah adat dan lain sebagainya. Namun di Lombok sendiri terdapat tempat wisata yang paling terkenal dibandingkan dengan wisata lainnya yaitu pantai sengingi.

Pulau Lombok merupakan sebuah pulau di Nusa Tenggara yang terpisah Selat Lombok dari Bali di sebelah barat dan Selat Alas di sebelah timur dari Sumbawa. Luasnya mencapai 5.435 km2. Keindahan alam Pulau Lombok tidak kalah dengan Pulau Bali. Kondisi alamnya masih asli dan asri, aneka pilihan tempat wisata diantaranya adalah Pantai Senggigi, Gili Trawangan, Gili Air, dan Gili Meno, Taman Nasional Gunung Rinjani, Taman Narmada, Hutan Monyet Pusuk dan Air Terjun Sendanggile. Kesemuanya itu menjadikan Pulau Lombok mendapat prioritas untuk dikunjungi semasa liburan.
 
Untuk mengunjungi itu semua akan lebih efektif apabila menggunakan mobil pribadi. Namun jika tidak membawa mobil pribadi, bisa menggunakan mobil sewaan. Lebih hemat bagi wisatawan keluarga. Disamping itu akan lebih mudah menjangkau tempat wisata dengan lokasi yang terpencil, mengingat Pulau Lombok masih menyimpan banyak obyek wisata yang masih perawan dan belum terjangkau oleh kendaraan umum. Biaya sewa mobil sekitar Rp.500.000,00 per hari termasuk sopir. Keuntungan lain dengan menyewa mobil adalah dapat tour guide gratis dari sopir. Apalagi jika sopir tersebut adalah penduduk lokal yang telah memahami seluk beluk Pulau Lombok berikut tempat eksotisnya.
 
Pantai Senggigi merupakan tempat wisata favorit di Pulau Lombok. Pantai ini memang tidak sebesar Pantai Kuta, di Bali namun nuansanya seakan sama dengan Pantai Kuta. Pesisir yang asri, serta tempat yang istimewa bagi pencinta snorkeling karena pemandangan bawah laut yang indah dengan ombak yang tidak terlalu besar. Hal ini dikarenakan terumbu karang yang menjulang ke atas sehingga ombak pecah di tengah.
 
Pantai sengingi ini tterletak di Kawasan Sengingi Lombok Barat, NTB. Pantai ini memiliki daya tarik tersendiri dengan pantai yang memanjang dan pasir yang bersih tanpa adanya sampah. Lokasi ini sangat cocok bagi turis turis yang ingin berjemur dan berenang karena ombaknya pun tidak terlalu besar. Selain itu pasir yang terdapat di pantai sengingi ini tidak hanya berwarna putih melainkan terlihat warna hitam juga. Tentu sangat menarik berjemur dilokasi ini.
 
Pulau Lombok dengan mayoritas penduduk muslim, yaitu suku Sasak yang memeluk agama Islam akan menghargai wisatawan yang berpakaian sopan. Satu hal yang dianggap tabu bagi penduduk di Pulau Lombok adalah bermabuk-mabukan di tempat umum.
 
Selain itu, anda juga dapat memilih gunung Rinjani sebagai salah satu objek wisata yang anda kunjungi ketika berada di Lombok. Keindahan gunung rinjani dapat and atemukan pada pulau Lombok nusa tengga barat. Gunung yang menyuguhkan keindahan alam yang hijau ini menjadi daya tarik para wisatawan untuk selalu berkunjung pada objek wisata Lombok yang satu ini. Karena keindahan alamnya yang sangat memukau, tak jarang gunung rinjani di pilih sebagai objek pemotretan khusus pembandangan alam yang indah, jadi ketika anda berada di Lombok jangan pernah lewatkan objek wisata yang satu ini.
Baca Juga:  Tips Jitu Mencari Tiket Pesawat Murah
Paguci

Travel Information | Adventure - panduan perjalanan dan wisata di indonesia, itinerary, info tiket, info hotel, cerita perjalanan, tips traveling, inpirasi liburan dan berita wisata terkini.

View stories

Leave a reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *