Seperti yang kamu tahu bahwa Bogor selalu menjadi tempat yang menarik untuk dikunjungi para wisatawan. Kota ini memang menawarkan banyak sekali tempat wisata yang indah.
Salah satu tempat wisata yang bisa kamu kunjungi yaitu Cibalung Happy Land. Di tempat ini kamu akan menemukan wahana waterpark yang begitu memukau. Happy land sendiri dibangun di atas sebuah tanah dengan luasan mencapai 6 hektar.
Kamu akan mendapatkan pengalaman yang lebih seru ketika mendatangi tempat ini. Terlebih jika kamu datang ke tempat ini bersama dengan adik-adikmu, tentunya mereka akan sangat bergembira dengan banyak wahana yang ditawarkan.
Ada banyak ragam kegiatan yang bisa ditemukan di tempat ini. Berikut akan diulas secara lengkap mengenai tempat wisata Cibalung Happy Land.
Daftar Isi
Daya Tarik Tempat Wisata
Ada banyak ragam aktivitas yang bisa kamu lakukan di tempat ini. Oleh karena memang tempat ini menyediakan banyak sekali wahana wisata yang memungkinkan kamu untuk melakukan hal-hal tersebut.
Dan tentunya untuk menjadi daya tarik bagi tempat wisata ini. Apa saja daya tarik dari wisata Happy Land? Berikut akan diulas secara lengkap.
Area agrowisata
Di tempat wisata Cibalung Happy Land ini kamu bisa melakukan aktivitas seru yang terdapat di area agrowisata. Perlu kamu ketahui bahwasannya agrowisata merupakan salah satu trendmark dari tempat wisata ini.
Kegiatan seru yang bisa kamu lakukan yaitu bertani, menangkap ikan, membajak sawah, melukis caping dan kegiatan-kegiatan lain yang tentunya memiliki muatan edukasi di dalamnya.
Sehingga di tempat ini, selain kamu bisa bersenang-senang, kamu juga sekalian bisa mempelajari hal baru yang mungkin belum pernah dilakukan sebelumnya.
Bagi kamu yang tinggal di daerah perkotaan dan menginginkan tempat wisata dengan suasana pedesaan, maka disarankan untuk mendatangi area ini.
Wahana permainan anak
Bagi kamu yang memiliki anak kecil atau mungkin memiliki adik kecil, maka sangat pas untuk mendatangi wahana ini saat berada di wisata Cibalung Happy Land.
Ada banyak sekali aktivitas yang bisa dilakukan oleh anak kecil di tempat yang satu ini. Tentunya hal tersebut akan semakin membuat mereka betah.
Di tempat ini contoh permainan yang bisa ditemukan yaitu seperti ayunan, jembatan kayu, seluncuran dan masih banyak lagi. Selain itu hal menarik lainnya yang terdapat di wahana permainan anak yaitu rumah kelinci.
Kamu akan menemukan area rumah kelinci di tempat ini sehingga anak-anak kecil dapat bermain dengan kelinci kelinci yang sangat lucu serta sangat menggemaskan.
Area outbound
Daya tarik selanjutnya yang dimiliki oleh Cibalung Happy Land yaitu kamu akan menemukan area untuk outbound. Kamu bebas memilih aktivitas outbound yang seperti apa yang ingin kamu lakukan.
Tempat ini menyediakan banyak sekali wahana yang amat seru. Seperti contohnya mobil ATV, flying fox, permainan highrope, serta banyak lagi permainan-permainan yang tentunya akan membuat kamu ketagihan.
Area rafting
Area yang satu ini dikhususkan bagi kamu yang gemar dengan kegiatan memacu adrenalin. Karena seperti kita tahu, rafting memang cukup menantang untuk dilakukan.
Kamu bisa menemukan area untuk melakukan kegiatan tersebut di tempat wisata ini. Menaiki ban karet untuk mengarungi aliran air yang begitu deras tentunya membutuhkan nyali yang cukup besar.
Aktivitas ini tentunya akan membuat kamu bersemangat di Cibalung Happy Land. Arus sungai Cisadane yang deras sejauh 11 km tentunya akan membuat jantung kamu selalu berdebar sepanjang perjalanan.
Nantinya kamu akan ditemani oleh seorang pemandu yang telah profesional. Sehingga kamu tidak perlu khawatir jika terjadi sesuatu.
Namun bagaimanapun juga kamu tetap harus berhati-hati. Terlebih bagi kamu sekalian yang tidak memiliki skill dalam berenang, maka kamu tidak disarankan untuk melakukan aktivitas yang satu ini.
Karena hal tersebut bisa sangat membahayakan bagi keselamatan. Kamu bisa melakukan hal-hal lain yang tak kalah seru dengan aktivitas ini.
Area family camp
Daya tarik berikutnya yaitu terdapat area family camp. Di area ini memungkinkan bagi kamu yang berkunjung untuk menghabiskan malam di sebuah tenda.
Tentunya fasilitas telah disediakan oleh pihak tempat wisata Cibalung Happy Land. Sehingga kamu hanya perlu menyewa alat-alat camping tersebut.
Peralatan camping yang dimaksud seperti misalnya tenda, matras, peralatan barbeque serta api unggun. Namun bagi kamu yang sebelumnya telah memiliki peralatan kemping, maka juga bisa untuk membawanya sendiri.
Jika kamu datang ke tempat ini bersama dengan keluarga, maka hal itu akan semakin seru untuk dilakukan.
Atau jika tidak menginginkan tidur di dalam tenda, maka kamu juga bisa bermalam dengan menyewa villa yang disediakan. Villa yang terdapat di tempat wisata ini memiliki bentuk rumah panggung.
fasilitas yang ditawarkan pun cukup lengkap seperti misalnya kamar mandi, kamar tidur dan lain-lain.
Fasilitas
Tempat wisata ini sudah didukung dengan fasilitas yang begitu memadai. Sehingga kamu yang berkunjung akan sangat nyaman berada di tempat ini. Selain tersedia area parkir yang aman dan luas,
kamu juga akan menemukan fasilitas-fasilitas lain seperti misalnya toilet umum, kamar mandi, mushola, restoran dengan menu khusus dan has.
Gazebo-gazebo yang indah yang dapat kamu gunakan sebagai tempat untuk bersantai. Dan masih banyak lagi fasilitas lain yang bisa kamu dapatkan saat berkunjung ke tempat wisata Cibalung Happy Land ini.
Paket & Harga Tiket Cibalung Happy Land
Untuk dapat masuk ke area wisata Cibalung, maka kamu perlu membayar tiket sebesar Rp 20.000 untuk tiap orang. Tarif tersebut berlaku pada hari aktif, yaitu hari senin sampai dengan hari Jumat. Sedangkan untuk hari libur seperti Sabtu dan hari Minggu, maka tarif yang akan dikenakan lebih mahal Rp 5.000 dari biasanya.
Paket & Harga Tiket Cibalung Happy Land | ||
Jenis Tiket | WEEK DAY | WEEK END |
Tiket Masuk | Rp25.000 | Rp30.000 |
Water Park & Aktivitas | ||
Terusan Waterpark | Rp35.000 | Rp45.000 |
Terusan Waterpark Plus | Rp55.000 | Rp65.000 |
Beri Makan Rusa | Rp15.000 | Rp15.000 |
Taman Kelinci | Rp20.000 | Rp20.000 |
Bungee Trampoline | Rp25.000 | Rp25.000 |
Saung Kreatif, Shot Target, Panahan, Flying Fox | Rp30.000 | Rp30.000 |
Wahana Group & Non Paket | ||
Paintball Min 4 Orang | Rp125.000 | Rp125.000 |
Rafting Plus | Rp260.000 | Rp260.000 |
Mancing | Rp50.000 | Rp50.000 |
Tiket Parkir | ||
Parkir Motor | Rp5.000 | Rp5.000 |
Parkir Mobil | Rp10.000 | Rp10.000 |
Parkir Bus Kecil | Rp30.000 | Rp30.000 |
Paket | ||
Agro Kids | Rp160.000 | Rp160.000 |
Agro Kids And Mom | Rp280.000 | Rp280.000 |
Agro Park | Rp175.000 | Rp175.000 |
Agro Park And Mom | Rp300.000 | Rp300.000 |
Fun Kids | Rp130.000 | Rp130.000 |
Fun Kids And Mom | Rp230.000 | Rp230.000 |
Fun Park | Rp145.000 | Rp145.000 |
Fun Park And Mom | Rp250.000 | Rp250.000 |
Mud Games | Rp230.000 | Rp230.000 |
Team Building Min. 30 Orang | Rp260.000 | Rp260.000 |
Team Building Adventure Min. 30 Orang | Rp364.000 | Rp364.000 |
Meeting | Rp240.000 | Rp240.000 |
Gathering Reguler Min. 30 Orang | Rp195.000 | Rp195.000 |
Gathering Spesial Plus OT | Rp290.000 | Rp290.000 |
Villa & Camp | ||
Villa Pohpohan | Rp1.880.000 | Rp2.100.000 |
Villa Antanan | Rp1.880.000 | Rp2.100.000 |
Villa Ki Ambang | Rp1.420.000 | Rp1.630.000 |
Villa Minimalis | Rp780.000 | Rp875.000 |
Glamping | Rp1.600.000 | Rp1.800.000 |
Standart Camp | Rp710.000 | Rp800.000 |
Deluxe Camp | Rp900.000 | Rp1.100.000 |
Namun, meski begitu area parkir di tempat ini tidak dikenakan biaya. Ketika telah memasuki wilayah Cibalung Happy Land jika kamu menginginkan untuk menikmati wahana permainan maka kamu perlu membayar biaya lagi. Biaya tersebut tidak sama antara wahana satu dengan wahana yang lain. Harganya berkisar mulai dari Rp 10.000 hingga Rp 250.000.
Informasi penting sebelum berkunjung ke Cibalung:
Untuk saat ini, pihak pengelola hanya menjual 1 tiket masuk yaitu Terusan Waterpark.
Selama masa pandemi, permainan yang tutup yaitu: Angry Birds, Lukis Caping dan Trampoline.
Jam operasional wahana selain penginapan adalah jam 09.00 pagi hingga 16.00 sore.
Jam Buka Happy Land Cibalung | |
Weekday | 09.00 – 16.00 WIB |
Weekend | 08.00 – 17.00 WIB |
Alamat & Lokasi
Lokasi wisata Cibalung Happy Land berada di desa cibalung, Kecamatan Cijeruk, Bogor. Bagi kamu yang berasal dari Jakarta dan ingin mengunjungi tempat ini maka bisa menggunakan tol bocimi.
Perlu kamu tahu bahwasannya rute untuk sampai ke tempat wisata yang satu ini cukuplah menantang. Jalan yang akan kamu temui naik turun juga sempit.
Selain itu, kamu juga akan sering menemukan banyak belokan tajam di tempat ini. Oleh karena itu, ketika kamu datang ke tempat ini, maka tidak bisa menggunakan kendaraan yang sangat besar karena akses jalannya yang memang sempit.
Disarankan kamu lebih baik menggunakan kendaraan roda dua saja. Gunakan Google maps untuk memudahkanmu menemukan lokasi dari tempat wisata yang satu ini
Leave a reply